8 Pengertian Devisa (Berserta Sumber dan Tujuan Devisa) - Tiap-tiap negara di dunia ini, sangat memerlukan devisa guna untuk melancarkan perdagangan internasionalnya dengan berbagai negara lainnya. Sebab negara yang mempunyai banyak devisa maka negara tersebut pasti tidak akan pernah mengalami masalah-masalah atau pun kesulitan di dalam setiap melakukan transaksi pembayaran luar negeri. Begitu juga devisa terdapat di negara Indonesia ini, devisa berada penuh di dalam pengawasan Kebijakan Moneter (Otoritas Moneter) yakni bank Indonesia (BI) sebagai Bank Sentral yang terdapat di negara Indonesia, devisa memiliki kesamaan dengan fungsi Uang secara umumnya. Akan tetapi, pada dasarnya Pengertian Devisa itu sepenuhnya berada di dalam setiap transaksi internasional atau antar-negara sebagai alat pembayaran antar-negara, pertukaran barang dan jasa, menimbun kekayaan, cadangan moneter, serta untuk mengukur kekayaan seseorang atau badan negara tertentu.
8 Pengertian Devisa (Berserta Sumber dan Tujuan Devisa)
Lebih lanjut kembali, di dalam Pengertian Devisa biasanya terdiri atas valuta asing yang merupakan mata uang yang mampu untuk dapat diterima oleh negara-negara di seluruh dunia. Mata uang atau valuta asing yang biasanya dipergunakan hampir diseluruh perdagangan dunia terutama dalam Pasar Uang, yakni antara lain; US Dollar dari Amerika Serikat, Yen dari Jepang, Euro dari Belanda, Poundsterling dari Inggris, Prancis-Franc dari Prancis, Switzerland-Franc dari Switzerland, Dollar-Canada dari Kanada, Deutshe Mark (DM)-Germany dari Jerman, emas, serta Surat Berharga yang juga berlaku untuk pembayaran internasional.
Di negara Indonesia sendiri, Peranan Masyarakat dan Pemerintah serta swastamemiliki kewajiban untuk memiliki cadangan Devisa di dalam perdagangan internasional untuk menjaga kestabilan moneter serta ekonomi makro di suatu negara dan juga dalam rangka menekan laju Inflasi. Cadangan devisa merupakan indikator moneter yang sangat penting selain pula Deflasi, sebab di sinilah letak dari kuat atau lemahnya perekonomian di suatu negara. Pengertian dari cadangan devisa adalah sejumlah valas yang dicadangkan Bank Sentral (Bank Indonesia) guna keperluan dalam pembiayaan serta kewajiban negara atas luar negeri, misalnya saja; terhadap pembiayaan impor dan juga pembiayaan yang lain kepada pihak luar atau asing.
Di negara Indonesia sendiri, Peranan Masyarakat dan Pemerintah serta swastamemiliki kewajiban untuk memiliki cadangan Devisa di dalam perdagangan internasional untuk menjaga kestabilan moneter serta ekonomi makro di suatu negara dan juga dalam rangka menekan laju Inflasi. Cadangan devisa merupakan indikator moneter yang sangat penting selain pula Deflasi, sebab di sinilah letak dari kuat atau lemahnya perekonomian di suatu negara. Pengertian dari cadangan devisa adalah sejumlah valas yang dicadangkan Bank Sentral (Bank Indonesia) guna keperluan dalam pembiayaan serta kewajiban negara atas luar negeri, misalnya saja; terhadap pembiayaan impor dan juga pembiayaan yang lain kepada pihak luar atau asing.
- Berikut merupakan beberapa pengertian dari devisa, diantaranya:
- Pada umumnya, Devisa merupakan suatu alat pembayaran yang berlaku di pasaran luar negeri atau seluruh barang yang mampu untuk diterima dalam dunia Internasional dipergunakan sebagai alat pembayaran dalam sebuah transaksi valuta asing.
- Devisa merupakan alat pembayaran dalam transaksi internasional atau luar negeri. Barang-barang yang termasuk dikatakan devisa, diantaranya; emas, perak, wesel asing, mata uang asing (valuta asing), Traveler's Check, serta Letter of Credit (L/C).
- Devisa dapat diartikan juga sebagai kekayaan yang berbentuk mata uang asing (valuta asing) yang terbesar di dalam negeri. Devisa merupakan valuta (uang) yang bisa diterima sebagai alat pembayaran dalam kegiatan perdagangan internasional pada saat terjadinya transaksi internasional.
- Devisa Umum, merupakan devisa berdasarkan sumbernya. Devisa ini didapat dari hasil kegiatan perdagangan antar-negara dan biasanya devisa ini tidaklah mempunyai kewajiban dana untuk dikembalikan.
- Devisa Kredit, merupakan devisa yang berdasarkan sumbernya juga. Devisa ini didapat dari hasil bantuan atau pinjaman luar negeri (hibah) dari negara lain yang berniat ingin membantu dan biasanya negara yang meminjam memiliki kewajiban untuk membayarkan dana tersebut kembali.
- Devisa Giral, merupakan devisa berdasarkan wujudnya. Devisa ini memiliki wujud berupa surat-surat berharga, misalnyasaja; IMO (Internasional Money Order), cek perjalan (Travellers Cheque), wesel, serta cek-cek lainnya. Perlu diketahui, devisa giral ini dapat untuk diubah menjadi devisa kartal.
- Devisa Kartal, merupakan devisa berdasarkan wujudnya pula. Devisa ini biasanya terdiri atas uang kertas dan juga uang logam.
Di dalam perdagangan dalam negeri diperlukan mata uang yang sama. Seperti juga perdagangan yang terdapat di negara Indonesia yang mempergunakan Rupiah (Rp. Atau IDR) sebagai alat untuk setiap transaksi pembayarannya. Tetapi, bila perdagangan telah dilakukan oleh lintas negara(antar-negara), maka sangat dibutuhkan mata uang asing yang lebih dikenal dengan nama Valuta Asing. Oleh sebab itulah, perlu sekali pengetahuan lebih lanjut lagi mengenai apa saja alat-alat pembayaran luar negeri yang berguna sebagai bekal kelak bila akan melakukan transaksi di dalam serta di luar negeri.
- Berikut ini merupakan sumber-sumber dari devisa pada negara Indonesia, antara lain:
- Kegiatan Ekspor Barang
Di negara- negara tertentu menganut dari sistem ekonomi yang terbuka. Biasanya, kegiatan ekspor barang itu merupakan andalan utama dalam mendapatkan devisa. Karena semakin banyaknya kegiatan ekspor barang dari dalam negeri maka semakin meningkatlah pula pemasukan devisa ke dalam kas negara. - Penyelenggaraan Dari Jasa
Di sejumlah negara yang tidak terlalu kaya akan Sumber Daya Alamnya. Pada umumnya, negara tersebut akan banyak mengandalkan dari sektor penyelanggaraan jasa yang berguna sebagai pemasukan devisa bagi negaranya. Kegiatan ini, misalnya saja terjadi di tempat-tempat tertentu seperti; bandara, pelabuhan, kapal-kapal yang berlayar ke luar negeri, jasa pengiriman barang ekspor atau pun impor, serta pada jasa perbankan. - Pariwisata
Salah satu sumber devisa pada negara Indonesia, yakni terdapat di dalam sektor parawisata. Di mana para wisatawan dari dalam negeri (domestik) maupun wisatawan dari berbagai macam negara (mancanegara). Semakin banyak para wisatawan yang datang untuk mengunjungi dan melihat kekayaan pariwisata yang terdapat di seluruh negara Indonesia khususnya wisatawan asing, maka devisa negara akan semakin meningkat. Sebab para wisatawan asing tersebut akan selalu menukarkan mata uang negaranya dengan mata uang negara Indonesia dalam setiap kegiatan yang mereka habiskan selama mereka menjelajah pariwisata Indonesia. Sehingga valuta asing yang ditukarkan dengan mata uang rupiah itu merupakan devisa bagi negara Indonesia. - Pinjaman Luar Negeri
Bantuan atau pinjaman dari negara lain (luar negeri) merupakan salah satu devisa bagi suatu negara. Khususnya untuk negara-negara yang kini sedang berkembang termasuk Indonesia. Negara-negara berkembang tersebut biasanya amat ketergantungan kepada bantuan dari pihak asing atau luar negeri. Pinjaman tersebut, misal sajanya; dapat untuk dipergunakan terhadap pembiayaan impor barang. Meskipun demikian, nantinya juga pinjaman itu haruslah di kembalikan apabila saat menerima pinjaman tersebut akan menambah devisa negara. - Hibah dan Hadiah Dari Luar Negeri
Hibah atau pun hadiah itu merupakan salah satu sumber dari devisa di suatu negara. Hibah atau pun hadiah tersebut dapat bersumber dari dalam negeri mau pun luar negeri, dengan kata lain ini jugalah yang akan menambah devisa bagi negara tersebut. - Warga Negara Yang Bekerja Di Luar Negeri
Sumber devisa lainnya bagi suatu negara khususnya Indonesia adalah sejumlah dana yang asalnya dari tenaga-tenaga kerja (warga negara Indonesia) yang bekerja di luar negeri. Misalnya saja seperti; Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dan Tenaga Kerja Wanita (TKW). Para tenaga kerja inilah yang akan memberikan kontribusi yang amat besar bagi devisa negara melalui pajak penghasilan mereka yang kemudian di transfer dari negara-negara tempat mereka bekerja, karena pengorbanan besar mereka inilah mereka sering dikenal sebagai Pahlawan Devisa bagi negara Indonesia ini.
- Kegiatan Ekspor Barang
Di dalam transaksi perdagangan internasional sangat diperlukan devisa sebagai alat untuk pembayaran internasional. Hal ini berlangsung dan berlaku pada saat impor produk dari luar negeri, negara membutuhkan devisa untuk membayar impor tersebut. Sedangkan pada saat produk dalam negeri d ekspor ke luar negeri, negara akan memperoleh pembayaran dari pihak negara yang meminta produk-produk buatan dalam negeri tersebut, produk yang diekspor itu dibayar dalam bentuk devisa. Misalnya saja; negara Indonesia mengekspor baju batik Jawa ke negara Australia, maka negara Australia tersebut melakukan pembayaran terhadap produk batik Jawa asal Indonesia tersebut melalui devisa maka devisa tersebut akan langsung masuk ke dalam kas negara Indonesia.
- Berikut merupakan tujuan-tujuan dari diadakannya devisa bagi negara Indonesia, diantaranya:
- Untuk Melunasi Pinjaman Luar Negeri.
- Untuk Menyeimbangkan Neraca Pembayaran.
- Untuk Membayar Utang Pokok Maupun Bunga Dari Utang Luar Negeri.
- Untuk Membiayai Kegiatan Perdagangan Yang Terdapat Di Luar Negeri.
- Untuk Membayar Penggunaan Jasa-Jasa Dari Luar Negeri.
- Untuk Membayar Bahan Baku (Mesin Pabrik) Dari Luar Negeri.
- Untuk Membeli Barang Yang berasal Dari Luar Negeri (Import).
- Untuk Membiayai Perwakilan Diplomatik Di Luar Negeri (Dubes dan Konsulat).
- Untuk Membiayai Perjalanan Dinas Kenegaraan Pejabat Ke Luar Negeri.
- Untuk Membiayai Para Atlet Cabang Olah Raga.
- Untuk Membiayai Pengiriman Tim Kesenian dan Kebudayaan.
- Untuk Membangun Berbagai Macam Fasilitas Umum Di Dalam Negeri.
- Untuk Membiayai Program Beasiswa Mahasiswa Ke Luar Negeri.
- Untuk Memberikan Sumbangan Ke Negara-Negara Terlibat Konflik.
Demikianlah pembahasan mengenai 8 Pengertian Devisa (Berserta Sumber dan Tujuan Devisa), semoga bermanfaat.
0 Response to "8 Pengertian Devisa (Berserta Sumber dan Tujuan Devisa)"
Posting Komentar