11 Penyebab Inflasi Terlengkap

11 Penyebab Inflasi Terlengkap - Sering kali akhir-akhir ini di hampir belahan dunia, dihadapi oleh beragam kejadian-kejadian yang hangat disebabkan hampir dalam kurun waktu yang bersamaan di berbagai tempat dan  pada waktu yang tidak tepat. Salah satunya yang baru-baru ini terjadi di negara Indonesia di mana harga-harga barang naik seiring dengan naiknya harga minyak dunia.

Kenaikan harga tersebut juga bukanlah terjadi hanya pada sehari atau beberapa hari melainkan hampir cukup lama berlangsung dengan kenaikan BBM (Bahan Bakar Minyak) yang pelan tapi pasti ikut pula menambah permasalahan ekonomi seluruh masyarakat di negara tersebut. Dengan kata lain, ilustrasi di atas merupakan contoh dari salah satu Penyebab Inflasi yang terjadi bukan hanya di Indonesia tetapi pula di hampir seluruh negara-negara yang ada di dunia ini.

11 Penyebab Inflasi Terlengkap

11 Penyebab Inflasi Terlengkap

Seperti yang telah diketahui tentang Pengertian Inflasi itu merupakan suatu keadaan di mana perekonomian yang sedang mengalami kenaikan harga-harga pada umumnya dalam kurun waktu yang cukup lama. Keadaan ini (kenaikan harga) memang bersifat sementara seperti halnya pada kenaikan harga di masa lebaran (Idul Fitri dan Idul Adha) itu bukanlah dianggap sebagai inflasi sebab kenaikan harga pada saat lebaran tersebut akan kembali menjadi normal ketika lebaran telah usai.

Yang dikatakan sebagai inflasi di sini ialah ketika jumlah uang yang sedang beredar di masyarakat lebih banyak dari kebutuhan yang semestinya. Dengan kata lain, inflasi merupakan satu gejala di bidang ekonomi yang tidak pernah untuk dapat dihilangkan secara tuntas. Banyak Penyebab Inflasi itu dapat terjadi sewaktu-waktu hingga berkembang sangat cepat dan sangat sulit untuk dikendalikan penyebarannya.

Inflasi itu sendiri terdiri dari Inflasi Sedang (Moderate Inflation) di mana kondisi ini biasanya ditandai oleh kenaikan laju inflasi lambat serta dengan waktu yang cukup lama. Selanjutnya, ada Inflasi Menengah (Galloping Inflation) dimana kondisi inflasi ini bersifat akselerasi, yakni keadaan harga yang tidak stabil dan juga sering sekali ditandai oleh adanya kenaikan harga cukup besar yang berjalan dalam kurun waktu yang tidak lama. Efek dari Inflasi Menengah ini salah satunya adalah gerak perekonomian lebih berat dibandingkan dengan inflasi yang diserap.

Kemudian, Inflasi Tinggi (Hyper Inflantion) merupakan inflasi yang amat parah akibatnya dibandingkan dengan jenis inflansi lainnya, sebab harga-harga dapat naik hingga berkali-kali lipat sehingga masyarakat tidak mempunyai keinginan lagi untuk menyimpan Uang mereka, karena dipikiran mereka nilai uang akan merosot tajam bila ditukarkan dengan barang-barang yang ada di pasaran. Karenanya, maka sangatlah diperlukan usaha dan kerja yang cukup keras dari semua pihak yang terlibat di dalamnya agar Penyebab Inflasi tersebut akan dapat dikendalikan serta dikurangi penyebarannya. Peran pemerintah dan semua pihak yang ikut terlibat di bidang ekonomi harus bersatu padu sebagai pengerak roda perekonomian di suatu negara.

Berikut merupakan penyebab-penyebab dari inflasi yang berkembang dalam perekonomian suatu negara, diantaranya:
  1. Inflasi Disebabkan Oleh Sejumlah Kenaikan Permintaan
    Penyebab inflansi ini terjadi dikarenakan terdapatnya permintaan barang-barang dari jenis tertentu, misalnya saja sebuah permintaan barang tertentu yang diminta khusus oleh pemerintah. Permintaan ini dimasukan dalam anggaran belanja negara, begitu pula pada permintaan barang hasil karya anak bangsa dapat diekspor ke luar negeri, serta permintaan atas barang tertentu yang sulit untuk didapat di dalam negeri maka perlu diadakannya import atas barang tertentu tersebut tetapi tetap dikendalikan langsung oleh pemerintah sebagai pihak pengendali perekonomian negara Indonesia ini.

  2. Inflasi Disebabkan Oleh Kekacauan Di Bidang Ekonomi
    Ketika terjadinya Krisis Moneter yang melanda Indonesia pada 20 tahun yang lalu (Tahun 1997), Krisis Moneter di Indonesia membuat hampir seluruh bidang ekonomi mengalami keterpurukan ekonomi (inflasi tinggi) ketika itu. Salah satu akibat yang timbulkan dari inflasi di bidang ekonomi, yakni semakin memperkeruhnya situasi politik pada saat itu dan itu merupakan inflasi tinggi yang menyerang Indonesia, butuh waktu yang cukup lama untuk keluar dari zona inflasi pada masa tersebut.

    Harga-harga barang kebutuhan tidak stabil dan suasana politik hingga sosial pun ikut kacau, kini pelan tapi pasti akhirnya Indonesia pun dapat bangkit dari kekacauan ekonomi yang tidak stabil akibat inflasi tinggi pada masa sulit tersebut.

  3. Inflasi Disebabkan Oleh Kebijakan Pemerintah Yang Kurang Tepat
    Kebijakan yang diambil pemerintah yang kurang tepat dapat memicu untuk timbulnya sebuah inflasi. Misalnya saja; apabila pemerintah menetapkan satu syarat (aturan) dalam pemberian kredit yang cukup rendah maka dapat dipastikan akan lebih banyak lagi pengusaha untuk mendapatkan pinjaman kredit dari pemerintah tersebut.

    Hal ini dapat menyebabkan timbulnya inflasi karena uang akan beredar di masyarakat melampaui yang semestinya. Diperlukan kajian lebih lanjut kembali terhadap keputusan mengambil kebijakan oleh pemerintah agar masyarakat selaku Pelaku Pasar uang akan merasa terlindungi.

  4. Inflasi Disebabkan Oleh Lambatnya Produksi Barang Tertentu.
    Penyebab inflasi ini berlangsung karena penambahan jumlah penduduk jauh lebih pesat tumbuhnya daripada bertambahnya produksi bahan makanan (pertanian). Misalnya saja; produk dari pertanian (padi yang kemudian dijadikan menjadi beras) yang dikonsumsi oleh seluruh masyarakat dalam produksinya memerlukan faktor genetika dan juga faktor musim.

    Jika kedua faktor utama tersebut, salah satunya mengalami gangguan maka akan dipastikan akan menghambat laju perdagangan di bidang ekonomi, tentu saja ini akan menimbulkan inflasi di tengah masyarakat.

  5. Inflasi Disebabkan Oleh Pengeluaran Agregat Melebihi Kemampuan Perusahaan
    Inflasi ini terjadi ketika tingkat dari pengeluaran Agregat (pengeluaran dari keseluruhan perusahaan), dalam memproduksi barang atau pun jasa. Jika pengeluaran Agregat ini diambang batas dari kemampuan perusahaan maka akan memicu timbulnya kenaikan harga barang atau jasa tersebut. Hal ini bukanlah dikategorikan sebagai inflasi, sebab hanya terjadi atas kenaikan harga itu biasanya bersifat sementara waktu bahkan dapat terjadi secara terus-menerus pada 1 atau 2 barang saja.

  6. Inflasi Disebabkan Oleh Biaya Produksi Pada Perusahaan
    Penyebab dari inflasi yang satu ini umumnya diawali dengan kenaikan upah pekerja atau karyawan sehingga bahan-bahan baku untuk produksi pun ikut menjadi naik pula. Pada akhirnya, meskipun sulit untuk diterima, tetap saja kenaikan bahan produksi ini diberlakukan maka kini hal tersebut sering dikenal dengan inflasi.

  7. Inflasi Disebabkan Oleh Tuntutan Kenaikan Upah Pekerja
    Biasanya terjadi akibat dari sejumlah karyawan atau para pekerja meminta untuk gajinya dinaikkan. Upah yang minim merupakan salah satu faktor pendukung yang menyebabkan tuntutannya, berdemo di depan pabrik atau perusahaan dengan cara pada umumnya dilakukan oleh para pekerja sebagai bentuk dari aspirasi menyuarakan hak mereka. Akibatnya, biaya produksi serta harga barang dan jasa tersebut akan meningkat tajam di pasaran.

  8. Inflasi Disebabkan Oleh Sikap Produsen Terhadap Informasi Harga Yang Naik
    Penyebab dari inflasi ini disebabkan ketika produsen mendengar jika harga barang benar-benar naik maka produsen akan menahan barang produksi mereka dan akan diperdagangkan ketika masyarakat sangat mencari barang tersebut barulah produsen berani untuk menjual barang yang mereka miliki dengan tujuan agar mendapatkan hasil yang lebih besar dibandingkan harga barang sebelumnya (normal). Perilaku produsen inilah yang menjadi salah satu penyebab terjadinya inflasi, hal ini tentu saja sangatlah merugikan masyarakat di negara tersebut.

  9. Inflansi Lebih Disebabkan Sikap Konsumen Terhadap Informasi Kenaikan Harga
    Penyebab inflasi ini terjadi pada saat konsumen baru mendapatkan informasi mengenai harga barang yang naik, seperti halnya ketika harga BBM (Bahan Bakar Minyak) naik, kebiasaan masyarakat ketika telah mengetahui terjadinya keadaan inflasi itu sedang melanda maka mereka akan beramai-ramai membeli BBM tersebut sebelum harga yang baru esok atau lusa hari ditetapkan.

    Akibatnya, permintaan barang kebutuhan (BBM) tersebut akan meningkat dengan tajam serta tidak seimbang sehingga menyebabkan ketersediaan barang kebutuhan  (BBM) tersebut akan berkurang drastis, inilah yang akan mengakibatkan inflasi tersebut timbul.

  10. Inflansi Disebabkan Oleh Kenaikan Dari Harga-Harga Barang Import
    Penyebab dari inflasi ini tercipta pada waktu adanya kenaikan dari harga barang-barang dari luar negeri yang masuk ke dalam negeri (barang import) jelas saja hal ini akan membawa pengaruh terhadap buruk harga barang dalam negeri. Kualitas barang luar negeri yang lebih baik dibandingkan barang produksi dalam negeri maka akan terjadi penurunan minat dari masyarakat. Salah satu dampak terburuknya ialah terjadi penurunan tingkat produksi mengalami kemerosotan hampir terjadi pada sejumlah perusahaan yang ada di dalam negeri.

  11. Inflansi Disebabkan Oleh Jumlah Uang Yang Beredar Lebih Banyak
    Penyebab dasar dari inflasi ini adalah ketika jumlah uang yang telah beredar di masyarakat lebih banyak dibandingkan dengan keadaan yang semestinya. Maka nilai uang pun akan ikut turun, hal inilah pemicu dari naiknya harga barang serta jasa yang ada di masyarakat.

Demikianlah pembahasan mengenai 11 Penyebab Inflasi Terlengkap, semoga bermanfaat.

0 Response to "11 Penyebab Inflasi Terlengkap"

Posting Komentar